Selasa, Januari 14, 2025
BerandaLampung SelatanKelurahan Haji Mena Salurkan Bantuan PBH Bangun Talud Badan Jalan

Kelurahan Haji Mena Salurkan Bantuan PBH Bangun Talud Badan Jalan

(Progresif) NATAR—-Kalurahan Hajimena, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, merealisasikan anggaran dari dana Pendapatan Bagi Hasil PBH 2024, sebesar Rp. 50.230.000, untuk Pembangunan Talud Badan Jalan, Lokasi kegiatan di Dusun VII Sidorejo RT 005 Desa Hajimena Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, dengan volume : 110 meter X 2 meter.

Pembangunan Talud di jalan tersebut sangat penting sekali bagi masyarakat, dikarenakan jalan tersebut adalah jalan poros yang menghubungkan antara dusun Sidorejo dan Bataranila, jalan tersebut juga digunakan sarana transportasi bagi masyarakat sekitar.

Suhaimi Abubakar selaku Kepala Desa Hajimena, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, Mengungkapkan, Jalan tersebut merupakan jalur akses yang digunakan warga sekitar untuk kegiatan sehari-hari, maka saat hujan rawan terjadi pergeseran tanah akibat beban-beban kerja yang dapat menjadikan tanah terjadi penurunan sehingga menjadi sempit dan rusak yang berdampak menghambatnya aktivitas warga sehari-hari yang melewati jalan tersebut.

Pemerintah Kalurahan Hajimena, berharap dengan adanya pembangunan talud badan jalan ini semoga pembangunan infrastruktur yang dibutuhkan masyarakat dapat meningkatkan kualitas perekonomian hal ini akan membawa kesejahteraan dan kemakmuran bagi masyarakat Kelurahan Hajimena”.pungkasnya.

BACA JUGA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terpopular